Satuan Guruan : SD ...
Kelas/Semester : IV/1(satu)
Tema/Subtema/PB
: Indahnya Kebersamaan
(Tema 1) / Keberagaman Budaya Bangsaku (Subtema 2) / 1
Alokasi Waktu : 6 X 35 menit
A. Tujuan Pembelajaran
1. Setelah
membaca teks bacaan “Pawai Budaya” yang ditampilkan guru
melalui LCD, siswa mampu mengidentifikasi gagasan
pokok dan gagasan
pendukung setiap paragraf dari teks tersebut.
2. Setelah
membaca, siswa mampu menyajikan gagasan utama dan gagasan pendukung setiap paragraf
dari teks tersebut
dalam bentuk peta pikiran melalui Power
point.
3. Setelah diskusi, siswa mampu menyampaikan hasil pemikiran
diskusi kelompok melalui Powerpoint.
4. Setelah
melihat tayangan video,
siswa mampu melakukan percobaan
proses terjadinya bunyi dari
sumber bunyi hingga ke indera pendengaran dengan runtut.
5. Setelah
percobaan, siswa mampu menyajikan laporan tentang proses terjadinya bunyi dari
sumber bunyi hingga ke indera pendengaran dengan sistematis melalui microsoft word.
6. Melalui gambar yang telah dicari siswa, siswa mampu membedakan ciri khas dari suatu daerah.
Setelah mencari gambar,
siswa mampu menuliskan ciri khas dari suatu daerah dalam bentuk Microsoft word.
B. Langkah-langkah Pembelajaran
Kegiatan
|
Deskripsi Kegiatan
|
Alokasi waktu
|
Pendahuluan
|
· Siswa
berdoa dipimpin oleh guru atau salah satu siswa yang ditunjuk.
·
Guru
menjelaskan tujuan pembelajaran.
· Guru
memotivasi siswadengan mengajukan pertanyaan: Siapa di antara kalian yang berasal dari
suku Minang, Sunda, Bugis, dan lain-lain (disesuaikan dengan kondisi
kemajemukan siswa di kelas).
· Siswa
difasilitasi guru agar dapat memahami bahwa Indonesia terdiri atas berbagai
budaya dan pentingnya menghargai perbedaan tersebut. Misalnya dengan cara
menunjukkan berbagai gambar suku bangsa dari pakaian, alat musik dan rumah
adat sehingga siswa dapat memahami betapa beragamnya budaya bangsa Indonesia melalui
LCD.
|
15 menit
|
Kegiatan Inti
|
KEGIATAN I
·
Siswa
membaca bacaan berjudul “Pawai Budaya” pada blog menggunakan laptop yang sudah
disediakan kemudian guru memandu siswa untuk membuka sebuah blog yang berisi
bahan ajar dan disajikan melalui
tampilan LCD
·
Siswa
mengamati gambar yang terdapat pada teks bacaan tersebut yang menunjukkan
tentang keragaman budaya.
·
Siswa
mengidentifikasi gagasan pokok dan gagasan pendukung dari isi setiap paragraf
bacaaan Pawai Budaya.
·
Siswa
secara kelompok membuat peta konsep dalam bentuk power point
- Perwakilan
siswa dalam kelompok menyampaikan hasil diskusi dalam bentuk powerpoint di
depan kelompok kemudian siswa dari kelompok lain menanggapi atau memberi
pendapat.
KEGIATAN II
· Guru
menyampaikan kepada siswa bahwa masih banyak lagi suku-suku di Indonesia yang
mempunyai keunikannya masing-masing.
· Siswa
dibagi dalam kelompok, setiap kelompok terdiri atas 5 orang.
·
Setiap
siswa dalam kelompok mencari dua gambar (rumah adat, pakaian adat, makanan
khas, dan keseniannya) berbeda tentang berbagai budaya di daerah daerah
tertentu melalui seach engine
·
siswa
menuliskan hasil temuan mereka dalam bentuk peta pikiran, yang mencakup
informasi tentang rumah adat, makanan, kesenian, dan pakaian. Contoh peta
pikiran:
·
Setiap
siswa dalam kelompok mencetak hasil pekerjaan yang telah diketik dalam
Microsoft word dengan kreasi mereka sendiri.
·
Perwakilan
siswa mengumpulkan hasil pekerjaan kelompok masing-masing pada guru.
KEGIATAN III
·
Siswa
mengamati tayangan video tentang berbagai macam alat musik seperti angklung,
seruling, dan sasando yang diputarkan guru melalui LCD
·
Siswa
mengidentifikasi cara memainkan alat musik agar bisa menghasilkan bunyi. Misalnya
angklung diaminkan dengan cara digoyangkan.
· Siswa memvideo percobaan yang dilakukannya dengan menggunakan alat yang ada disekitar agar bunyi dapat dihasilkan, misalnya dengan dua sendok yang dibenturkan satu sama lain. · Siswa membuka bahan ajar atau modul yang disediakan guru mengenai teks bacaan terjadinya bunyi dari sumber bunyi hingga ke indera pendengaran atau mencari sumber lain menggunakan search engine
· Siswa membuat laporan sederhana yang ditulis dalam bentuk microsoft word kemudian video
dan laporan dikirimkan kepada guru melalui email.
|
180 Menit
|
Penutup
|
·
Guru mengulas kembali kegiatan yang sudah dilakukan dan meminta
siswa melakukan refleksi dari kegiatan yang baru saja mereka lakukan dengan
menjawab pertanyaan:
Apa saja yang kamu pelajari
hari ini?
Bagian mana yang sudah kamu
pahami dengan baik?
Bagian mana yang belum kamu
pahami?
Apa rencanamu agar kamu lebih
paham?
Sikap apa yang dapat kamu terapkan
dalam kehidupan sehari-hari?
·
Guru memberikan penguatan berupa apresiasi dan kesimpulan
tentang pembelajaran hari ini
·
Guru menayangkan cuplikan video tentang materi yang terkait
dengan pembelajaran besok
·
Guru meminta siswa untuk memimpin doa untuk menutup kegiatan
pembelajaran pada hari ini.
|
15 Menit
|